Berita Pilihan
Dialog Interaktif Radio Langkisau FM Gauang Pasisie bersama Bidang Kearsipan

Selasa, 23 Jan 2024, 18:27:11 WIB - 77 | Miarda Fitri
Painan-Bidang Kearsipan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Pesisir Selatan mengikuti Dialog Interaktif pada Program Lembaga Penyiaran Publik Lokal (LPPL) Radio Langkisau FM “Gauang Pasisie” Jam 14.10-15.30. (23/01/2024)
Kepala Bidang Kearsipan Amrisa, S.Pd., MM melalui Fadhillah, A.Md sebagai Pranata Laboratorium Kearsipan dan Ryska Dian Permata, A.Md sebagai Arsiparis Terampil menyampaikan Program-program unggulan yang ada di Bidang Kearsipan salah satunya adalah Pelayanan Galeri Arsip dan Penggunaan Aplikasi Srikandi.
Pranata Laboratorium Kearsipan Fadhillah, A.Md menjelaskan Layanan pada Galeri Arsip. Pengunjung dapat melihat koleksi-koleksi Arsip bersejarah terutama Arsip Kabupaten Pesisir Selatan serta referensi buat tugas kuliah dan penelitian yang berkaitan dengan sejarah.
Arsiparis Terampil Ryska Dian Permata, A.Md juga menjelaskan mengenai Aplikasi Srikandi bahwasanya 42 OPD telah menerapkan Aplikasi srikandi dan terkait kendala mengenai aplikasi srikandi kami telah membuka Layanan Helpdesk. Adapun Jam Operasional Layanan Helpdesk Srikandi adalah Pukul 08.00 s/d 16.00 untuk hari Senin-Kamis dan Pukul 08.00 s/d 16.30 untuk hari Jumat di Ruang Helpdesk Bidang Kearsipan.
Kegiatan Rutin Dialog Interaktif Radio Langkisau FM ini diharapkan dapat menambah informasi kepada pendengar bahwasanya di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan memiliki Layanan-layanan Literasi dan Referensi yang terbuka untuk masyarakat pada umumnya.
12 Mar 2025 09:04:13 WIB Pembinaan Tata Kelola Kearsipan ke Disparpora Kab. Pessel 8 ~ Miarda Fitri |
12 Mar 2025 08:39:55 WIB Pembinaan Tata Kelola Kearsipan ke Diskominfo Kab. Pessel 6 ~ Miarda Fitri |
12 Mar 2025 08:34:01 WIB Pembinaan Tata Kelola Kearsipan ke Disdukcapil Kab. Pessel 7 ~ Miarda Fitri |
12 Mar 2025 08:30:05 WIB Pembinaan Tata Kelola Kearsipan ke BPBD Kab. Pessel 8 ~ Miarda Fitri |
12 Mar 2025 08:20:54 WIB Pembinaan Tata Kelola Kearsipan ke DPMPPTSP 5 ~ Miarda Fitri |
05 Mar 2025 10:24:36 WIB Berkunjung ke Perpustakaan Umum Daerah pada Bulan Ramadhan 11 ~ Eka Utama Ningsih |
27 Feb 2025 15:20:10 WIB Kunjungan Edukasi Man Dua Pesisir Selatan Ke Perpustakaan Umum Daerah 19 ~ Eka Utama Ningsih |
27 Feb 2025 09:57:43 WIB Pembinaan Tata Kelola Kearsipan ke Dinas Perdagangan dan Transmigrasi 23 ~ Miarda Fitri |
STATISTIK PENGUJUNG
7 Pengunjung Hari ini | 6 Pengunjung Kemarin | 38,421 Semua Pengunjung | 75,430 Total Kunjungan | 3.137.208.89, IP Address Anda