Berita Pilihan
BIMTEK NPP, AKREDITASI PERPUSTAKAAN DAN TATA KELOLA KEARSIPAN SDN SE-KECAMATAN TAPAN

Senin, 03 Apr 2023, 15:07:43 WIB - 187 | Meliza Widuri Putri
Painan – Dalam rangka kegiatan Bimbingan Teknis Nomor Pokok Perpustakaan (BIMTEK NPP), Akreditasi Perpustakaan dan Tata Kelola Kearsipan untuk SDN Se-Kecamatan BAB Tapan dan Kecamatan Rahul Tapan tempat pelaksanaannya di SDN 02 Pasar Bukit. (Kamis, 16/03/2023)
Kegiatan ini dibuka oleh Korwildikbudcam BAB Tapan Ibu Lili Syaryani dan juga didampinggi oleh Ibu Yeni Aida selaku Korwildikbudcam Rahul Tapan. Dan juga dihadari oleh Ketua KKKS BAB Tapan Ibu Helmi Surida dan Ketua KKKS Rahul Tapan Bapak Syafril.
Kegiatan ini di ikuti oleh seluruh Kepala SD, Pengelola Perpustakaan se-Kecamatan BAB Tapan dan Kecamatan Rahul Tapan. Nomor Pokok Perpustakaan (NPP) merupakan kode identitas khusus pada setiap unit perpustakaan di seluruh Indonesia di bawah koordinasi Perpustakaan Nasional RI yang ditetapkan berdasarkan kode area provinsi, kabupaten/kota, dan kode unik untuk jenis perpustakaan tertentu.
Akreditasi perpustakaan bertujuan untuk meningkatkan kepercayaan pemustaka terhadap kinerja perpustakaan serta menjamin konsistensi kualitas kegiatan perpustakaan.
Sambutan dan Pemaparan Materi tentang Penyelenggaraan Perpustakaan Sekolah disampaikan oleh Pustakawan Ahli Muda ibu Sukri Eriani, S.Pd. Dan untuk Pemaparan materi Nomor Pokok Perpustakaan dan Akreditasi Perpustakaan oleh Pustakawan Ahli Muda Ibu Muharrimah Khaira, S.Psi, M.A.
Terakhir Bapak Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Yandes Amrianal, M.Pd. M.Si juga memaparkan tentang pentingnya NPP dan Akreditasi Perpustakaan terkait salah satu point MoU dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan kabupaten Pesisir Selatan.
Video Terkait :
12 Mar 2025 09:04:13 WIB Pembinaan Tata Kelola Kearsipan ke Disparpora Kab. Pessel 8 ~ Miarda Fitri |
12 Mar 2025 08:39:55 WIB Pembinaan Tata Kelola Kearsipan ke Diskominfo Kab. Pessel 5 ~ Miarda Fitri |
12 Mar 2025 08:34:01 WIB Pembinaan Tata Kelola Kearsipan ke Disdukcapil Kab. Pessel 6 ~ Miarda Fitri |
12 Mar 2025 08:30:05 WIB Pembinaan Tata Kelola Kearsipan ke BPBD Kab. Pessel 8 ~ Miarda Fitri |
12 Mar 2025 08:20:54 WIB Pembinaan Tata Kelola Kearsipan ke DPMPPTSP 5 ~ Miarda Fitri |
05 Mar 2025 10:24:36 WIB Berkunjung ke Perpustakaan Umum Daerah pada Bulan Ramadhan 11 ~ Eka Utama Ningsih |
27 Feb 2025 15:20:10 WIB Kunjungan Edukasi Man Dua Pesisir Selatan Ke Perpustakaan Umum Daerah 19 ~ Eka Utama Ningsih |
27 Feb 2025 09:57:43 WIB Pembinaan Tata Kelola Kearsipan ke Dinas Perdagangan dan Transmigrasi 23 ~ Miarda Fitri |
STATISTIK PENGUJUNG
0 Pengunjung Hari ini | 4 Pengunjung Kemarin | 38,408 Semua Pengunjung | 75,416 Total Kunjungan | 18.221.17.242, IP Address Anda